Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Lounge

Lounge Berita atau artikel yang unik, aneh, dan menambah wawasan semuanya ada disini dan bisa dishare disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 27th May 2012
jokowikotak's Avatar
jokowikotak jokowikotak is offline
Ceriwis Addicted
 
Join Date: May 2012
Posts: 4,219
Rep Power: 19
jokowikotak mempunyai hidup yang Normal
Default Hebat, Indonesia Bisa Menciptakan Pesawat Tanpa Awak.

Akhirnya Indonesia bisa menciptakan pesawat tanpa awak. Ini menunjukkan babak awal kemajuan putra bangsa dalam menguasai teknologi mutakhir.







Pelatuk, UAV buatan BPPT





Bangga bercampur haru saat saya ikut technical presentasi yang diberikan PT. Aviator Teknologi Indonesia (PT.ATI) diacara Indo-Defense 2008 lalu. Bagaimana tidak, teknologi yang mestinya sudah kita kuasai 15 tahun lalu kini sudah diwujudkan. Lebih baik terlambat dari pada tidak sama sekali.



Sebenarnya penelitian dan pengembangan (Litbang) sudah cukup lama dilakukan, yakni dari tahun 2000 yang dirintis pertama kali oleh Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT). Salah satu perusahaan yang ikut digandeng BPPT adalah PT.ATI.



Hingga kini kerjasama masih terjalin, terutama dalam hal sarana dan prasarananya. Seperti perangkat keras serta system yang digunakan di pesawat nir-awak ini. Prototype pertama PT.ATI pernah diperkenalkan di penghujung tahun 2005, dengan menampilkan pesawat TUAV (Tactical Unmaned Aerial Vehicle) pertamanya. Smart Eagle I.



Hasil Litbang BPPT pun kini sudah menunjukkan hasil yang menggembirakan dengan telah dibuatnya beberapa prototype PUNA (Pesawat Udara Nir-Awak), sampai dengan sekarang sudah ada 10 unit dengan tiga varian yang dibuat. Yakni varian Pelatuk, Gagak dan Wulung, dengan kelebihan masing-masing.







UAV Gagak





PUNA



Banyak kemajuan pesat dari perkembangan PUNA sampai dengan saat ini, salah satunya kemampuan terbang terintegrasi (oto-pilot). Dimana heading, bearing, ketinggian dan lain sebagainya bisa di input-by-system kedalam 'otak' PUNA.



Selain itu unit Ground-Control-station juga mampu mengendalikannya secara manual hingga melewati garis batas horison, sekitar 40-60Km. Rencananya tahun 2009 nanti jarak jangkau PUNA akan ditingkatkan hingga mencapai 120Km dengan ketinggian operasional hingga 2.300 meter.



Berkat kemampuannya ini PUNA dikatakan cocok untuk misi pengintaian, pemotretan atau kegiatan militer lainnya.



PUNA ditenagai oleh mesin 'Limbach' buatan Jerman berbahan bakar Oktan tinggi (Pertamax Plus), dengan kapasitas tangki hingga 40 liter. Dalam uji cobanya, untuk 1 jam terbang memerlukan konsumsi bahan bakar sekitar 9 liter.



Smart Eagle



Produk UAV PT.ATI lebih dikhususkan untuk memenuhi kebutuhan Militer, seperti : real-time-intelegence, surveillance, reconnaissance, target acquisition, artilery support dan lainnya. Salah satu andalannya adalah TUAV Smart Eagle II (SE II).







TUAV Smart Eagle II





Berbeda dengan pendahulunya, SE II jauh lebih baik performanya bahkan dengan PUNA sekalipun. Jarak jangkau operasionalnya mencapai 150Km dari Base-station. Begitu pula desain, sistem komunikasi dan kendali, mobilitas, payload, operational-cost serta sangat mudah pengoperasiannya.



Secara garis besar UAV pisahkan dalam tiga bagian, yakni wahana udara (air vehicle), muatan (payload), dan stasiun pengendali (ground control station). Ketiga bagian ini kini makin disempurnakan, terutama dalam hal engine dan perangkat elektronisnya.



SE II menggunakan mesin 2 tak berdiameter 150cc, dengan tingkat kebisingan rendah. Untuk kapasitas tangki penuh bahan bakar SE II mampu terbang hingga 6 jam.



Perangkat elektronispun tak kalah lengkapnya, selain perangkat avionik penerbangan SE II juga dilengkapi dengan color TV camera dengan kapabilitas pembesaran gambar yang lebih baik dan jelas. SE II juga mampu beroperasional di malam hari dengan menggunakan Thermal Imaging System (TIS) Camera untuk opsi penginderaannya.







Panjang badan SE II mencapai 3,6 meter, rentang sayap 4,8 meter dan tinggi (dari permukaan tanah hingga ujung sirip ekor sekitar 1 meter. Dengan bobot kosong 65Kg dan bobot maksimum tinggal landas (maximum take-off weight) 100Kg, dengan mengusung beban muatan seberat 20Kg



Tempo terbang SE II mencakup dua jam menuju dan pulang dari tempat operasi serta empat jam untuk beraksi. Bermodal bahan bakar bensin sebanyak 20 liter/ 15Kg, SE II mampu terbang setinggi 30Km dengan kecepatan jelajah normal (cruise speed) 120Km/jam. Namun dalam kondisi darurat kecepatan terbang SE II dapat digenjot hingga 150Km/jam agar bisa menjangkau lokasi sejauh 300 kilometer.







Baca juga Threat ane yg lain ya gan !!!



( Fantastic !!! ) SKEV-1 Mobil Sport Listrik Karya Anak Bangsa



(Hot News !!!) Calon Gedung Tertinggi ke-5 Dunia Dibangun di SCBD Jakarta



Malaysia Takjub Dengan Senjata SS2 buatan Pindad



(Bangga) Indonesia Mampu membuat Kapal Perang KRI Krait-827



Alangkah Bodohnya Negeri Ini, Mampu Bikin Pesawat Sendiri Tapi Membeli ke Negara Lain



Pengkhianatan Bangsa di Balik Pembelian Pesawat MA-60



( Mantaps !!! ) 21 Negara Telah Gunakan CN 235 untuk Operasi Militer Mereka



Menteri - Menteri Goblok Dalam Pemehrintahan SBY Seputar CN-235



Perbedaan Antara Presiden Soekarno dengan Presiden SBY terkait Konflik Malaysia !!!



( Mengerikan Gan !!! ) TNI Ujicoba rudal, Malaysia dan Singapore Pucat Pasi !!!



Heboh! Inilah Cetak Biru Desain Pesawat Tempur Indonesia Yang Telah Bocor di Internet



Anak-anak Indonesia Ternyata Ahli Rancang Robot, Terbukti Jadi Juara Olimpiade Robot



Mantap Gan !!! Tahun 2012 Nanti, Satelit Buatan Mahasiswa Indonesia Siap Mengorbit



( Wow Mantap !!! ) NASA Ternyata Gunakan Teknologi Made In Indonesia



Mantafs! NASA Tertarik Dengan Robot Buatan Dua Siswi Indonesia dan Mengundang Mereka



Good� good �good, Batu Bata Anti Gempa Buatan Anak SMA Indonesia Raih Emas Di Olimpade



Indonesia Berhasil Ciptakan Mobil Paling Irit Di Asia



Ini Baru Berita! TNI AD Juara Umum Menembak Internasional



Lagi! Robot Buatan Indonesia Raih Emas Dalam Kontes Internasional Robogames 2010



Malaysia Pesan 23 Unit Panser Made in Pindad



Hebat, Indonesia Bisa Menciptakan Pesawat Tanpa Awak.



Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 12:07 AM.


no new posts