JOHANNESBURG, KOMPAS.com � Ada satu hal yang awalnya saya tidak ngeh, tetapi sebenarnya sudah membuat penasaran, yakni masalah warna mobil yang berkeliaran di jalanan Pretoria, Johannesburg, dan Rustenberg.
Setelah memerhatikan lebih saksama, ternyata ada sebuah pola kalau mobil-mobil yang berkeliaran di Afsel memiliki warna yang serba dominan, yakni putih. Warna ini sebagai simbolisasi dari pelbagai hal, mulai dari kesucian, kekuatan, sampai kehormatan diri. Selain itu, tentu saja hal ini menggambarkan siapa sang pemilik mobil.
Tak heran kalau sekitar jam masuk kerja ataupun pulang kerja, jalanan seolah diisi dengan balutan sabuk putih yang sangat panjang. Mengenai mobil, Pemerintah Afsel juga sangat ketat untuk membuang setiap mobil yang dianggap sudah tak sehat atau membahayakan kondisi keselamatan penumpang dan pengemudi.
Selain mobil, nyaris tak ada sepeda motor seperti apa yang tersaji di Indonesia, lengkap dengan varian. Di Afsel, mobil menjadi transportasi utama, sementara motor dipakai oleh orang-orang untuk mempermudah tatkala kemacetan melanda pada jam-jam sibuk.
Gilanya, tak ada motor, seperti Yamaha, Suzuki, atau Honda, berkualifkasi bebek. Yang ada hanya motor-motor berkapasitas besar, seperti Kawasaki, Harley Davidson, atau Honda CBR Sport. Uniknya, karena sangat langkanya pengguna, sepeda motor bisa masuk ke jalan tol. (tribunnews.com/bud)
Sumber :
http://m.kompas.com/news/read/data/2010.06.08.14354682
--------------------------------------------------------------------------------------------------
Bisa habis stock mobil putihnya disana...
KLo berkenan tolong di rate ya Ndan, Ga nolak klo diberi

Ndan N Budayakan click Thanks setiap masuk Thread ya Ndan...