Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Other Discussion > Save Our Planet

Save Our Planet Forum diskusi tentang penyelamatan lingkungan hidup, tips, dan ide untuk GO Green

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 2nd December 2010
stupid's Avatar
stupid stupid is offline
Senior Ceriwiser
 
Join Date: Jun 2010
Location: ██
Posts: 7,919
Rep Power: 245
stupid has disabled reputation
Default ∞∞∞Populasi Harimau TN Bukit Tigapuluh Meningkat∞∞∞


Quote:
Populasi Harimau Sumatra (Panthera Tigris Sumatrae) di Taman Nasional Bukit Tigapuluh (TNBT) Provinsi Riau diperkirakan meningkat dan menjadi indikasi bahwa upaya konservasi di kawasan tersebut berhasil.

"Populasi harimau di TNBT diperkirakan bertambah sekitar 20 ekor," kata Kepala Balai TNBT Halasan Tulus di Pekanbaru, Selasa.

Menurut dia, perkiraan meningkatnya populasi satwa dilindungi itu berdasarkan identifikasi berdasarkan loreng harimau yang tertangkap gambarnya melalui kamera jebakan (camera trap). Berdasarkan hasil penelitian tersebut, lanjutnya, jumlah individu harimau yang ada kini diperkirakan mencapai 60 ekor.

Jumlah tersebut naik dari hasil survei pada 2002 yang diperkirakan hanya sekitar 35 hingga 40 ekor. Namun, kini populasi mamalia yang mendiami 144.223 luas lahan taman nasional meningkat menjadi sekitar 60 ekor.

"Dari hasil camera trap tertangkap gambar anak-anak harimau yang berjalan bersama induknya. Bahkan cukup banyak induk harimau yang tertangkap kamera sedang berjalan dengan dua ekor anak mereka," ujarnya.

Menurut dia, peningkatan populasi tersebut kemungkinan terjadi karena habitatnya di dalam taman nasional relatif masih terjaga. Kondisi tersebut memungkinkan berkembangnya hewan mangsa (prey) untuk satwa liar itu.

"Jumlah populasi monyet, babi dan hewan mangsa lainnya masih sangat banyak dan bisa menjamin pasokan pakan alami Harimau Sumatra," katanya.

Ia menambahkan, minimnya konflik antara manusia dan harimau di sekitar TNBT menjadi indikator bahwa habitat harimau masih terjaga dengan baik.

"Jarang sekali ada laporan hewan ini masuk ke perkampungan yang berada di wilayah pinggiran taman nasional," katanya.





Reply With Quote
  #2  
Old 2nd December 2010
stupid's Avatar
stupid stupid is offline
Senior Ceriwiser
 
Join Date: Jun 2010
Location: ██
Posts: 7,919
Rep Power: 245
stupid has disabled reputation
Default

Spoiler for contribution from::




Bermanfaat? gunakan sebagai bentuk apresiasi.
Thread sampah? skip aja ndan...tidak perlu mandan memberikan komen di thread sampah.
Repost/Salkam? silahkan dimoderasi

mohon partisipasinya untuk menambahkan tag di ni thread
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 12:31 PM.


no new posts