Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Film & Musik > Music > Indonesia Music

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 20th April 2012
detectiveConan's Avatar
detectiveConan detectiveConan is offline
Member Aktif
 
Join Date: Dec 2011
Location: depan laptop
Posts: 225
Rep Power: 0
detectiveConan memiliki reputasi yang sangat baikdetectiveConan memiliki reputasi yang sangat baikdetectiveConan memiliki reputasi yang sangat baikdetectiveConan memiliki reputasi yang sangat baikdetectiveConan memiliki reputasi yang sangat baikdetectiveConan memiliki reputasi yang sangat baik
Default Rintis Karir Sejak Kecil, Fali Wiilmer Termotivasi Agnes Monica

Okezone





JAKARTA- Usia Fali Wiilmer tergolong masih muda, 13 tahun. Namun, jebolan ajang Idola Cilik 2011 ini punya kemampuan vokal yang tak kalah dari penyanyi dewasa.

Sebagai bekal untuk terjun ke industri musik, Fali terus belajar membekali diri dengan kemampuan bernyanyi. Tak tanggung-tanggung, Fali berlatih vokal di Elfa Music School agar memiliki kemampuan vokal yang bagus.

Meski harus melanjutkan sekolah ke Dublin, Irlandia, Fali bertekad tetap berlatih vokal. Namun, sebelum pergi ke Dublin, Fali melempar sebuah lagu berjudul "Pengen Punya Pacar".

"Sebelum berangkat ke Dublin saya melempar single dulu. Ini untuk membuktikan bahwa saya serius ingin menjadi penyanyi. Di Dublin pun saya tidak hanya belajar pendidikan formal, tapi juga memperdalam kemampuan vokal," kata Fali saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta, belum lama ini.

Karir yang dirintisnya sejak kecil membuat Fali yakin akan menjadi penyanyi besar sepulangnya ke Indonesia nanti. Apalagi, sangat jarang penyanyi cilik yang mampu bertahan hingga dewasa.

Salah satu contoh terbaik penyanyi cilik yang masih bisa eksis sampai saat ini adalah Agnes Monica. Hal itulah yang membuat Fali makin termotivasi dengan mendalami kualitas vokal selama di luar negeri.

"Ada beberapa penyanyi cilik yang gagal di dunia tarik suara ketika beranjak dewasa. Agar Fali kecil tidak menuai kegagalan, dia harus banyak dibekali teknik vokal, dan menguasai instrumen musik," saran pengamat musik, Bens Leo ditemui di tempat yang sama.

Reply With Quote
  #2  
Old 4th August 2012
minoritas's Avatar
minoritas minoritas is offline
Member Aktif
 
Join Date: Dec 2010
Posts: 240
Rep Power: 0
minoritas is Ceriwis Prophetminoritas is Ceriwis Prophetminoritas is Ceriwis Prophetminoritas is Ceriwis Prophetminoritas is Ceriwis Prophetminoritas is Ceriwis Prophetminoritas is Ceriwis Prophetminoritas is Ceriwis Prophetminoritas is Ceriwis Prophetminoritas is Ceriwis Prophetminoritas is Ceriwis Prophet
Default

Sukses ae jadi agmon cilik
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 10:44 PM.


no new posts