FAQ |
Calendar |
![]() |
|
Internasional Baca berita dari seluruh mancanegara untuk mengetahui apa yg sedang terjadi di dunia. |
![]() |
|
Thread Tools |
#1
|
||||
|
||||
![]()
Pemilu Thailand, Adik Thaksin Menang Telak
Quote:
|
#2
|
||||
|
||||
![]() ![]() Bangkok - Adik mantan Perdana Menteri Thailand Thaksin Shinawatra, Yingluck Shinawatra (44), hampir pasti menjadi pememang pemilu. Tanpa diduga, ia mampu mengalahkan calon incumbent PM Abhisit Vejjajiva. Menurut survei yang digelar beberapa saat setelah pemilu, Minggu (3/7/2011), partai pimpinan Yingluck, Puea Thai (Untuk Rakyat Thai) memperoleh 313 kursi dari 500 kursi yang diperebutkan. Sementara Partai Demokrat yang mengusung Abhisit cuma mendapatkan 152 kursi. Mengenakan baju warna ungu cerah dan berpenampilan santai, Yingluck menemui para pendukungnya di markas Puea Thai di Bangkok. Ia mengucapkan terima kasih kepada simpatisan yang telah memilihnya. Namun, Yingluck memilih hasil resmi pemilu. "Terima kasih kepada orang-orang yang telah memilih saya," katanya di depan kerumuman pendukung yang menyambut kemenangannya dengan gembira. Dengan kemenangan ini, jalan Yingluck untuk menduduki jabatan kursi PM Thailand terbentang luas. Ia akan menjadi PM perempuan pertama di Thailand. Lalu seperti apakah sebenarnya pribadi perempuan berambut panjang ini? Seperti dikutip dari AFP, Yingluck, lahir 21 Juni 1967, adalah anak bungsu dari sembilan bersaudara pasangan Lert dan Yindee Shinawatra. Umurnya selisih 18 tahun dari Thaksin, yang merupakan anak tertua di keluarga Shinawatra. Perempuan cantik tersebut adalah lulusan ilmu politik dari Universitas Chiang Mai, Thailand. Ia lalu menyabet gelar master dalam bidang administrasi publik dari Kentucky State University, Amerika Serikat (AS). Kembali ke Thailand pada 1990, ia mengambil posisi di berbagai kerajaan bisnis kakaknya. Yingluck adalah mantan presiden Shin Corp, raksasa perusahaan telekomunikasi milik Thaksin, yang terjerat skandal pajak pada tahun 2006. Saat ini, Yingluck tercatat sebagai presiden SC Aset Corp, perusahaan properti milik keluarga Shinawatra. Latar belakang bisnis itu membuat ibu satu anak ini diragukan banyak pihak ketika memutuskan terjun ke dunia politik. Yingluck memang politikus yang tergolong pemula. Namun, ia mengaku mewarisi sifat dan bakat politik Thaksin yang dikudeta oleh militer tahun 2006. Pengamat dari Institut Studi Asia Tenggara di Singapura, Michael Montesano, mengatakan, Yingluck dilihat sebagai wajah segar di tengah berbagai skandal yang melibatkan para elite politik di Thailand. Masyarakat menginginkan figur yang baru, cukup muda, dan menarik untuk memimpin Thailand di masa depan. Statusnya sebagai adik kandung mantan PM yang kontroversial tidak memiliki dampak apa pun terhadap popularitas Yingluck. Namun, lanjut Montesanoe, keberhasilan Yingluck sebagian juga disumbangkan oleh kecerdasannya dalam berkampanye. Masih menurut Montesano, Yingluck mampu menahan diri dari kampanye negatif. Ia memilih fokus pada kebijakan dan menekankan perlunya rekonsiliasi di Thailans setelah bertahun-tahun dilanda kerusuhan berdarah. Ini berbeda dari cara berkampanye Abhisit yang dinilai kurang menyentuh. "Dia bisa terlihat sangat natural di depan banyak orang dengan cara yang tidak bisa dilakukan oleh PM saat ini, Abhisit," kata Montesano. sumber |
#3
|
||||
|
||||
![]()
wah hebat
![]() ![]() ![]() |
#4
|
||||
|
||||
![]() Quote:
Kek nya kemendan Kalo tanpa restu Raja dan terlalu kontra golongan birokrasi lama nasibnya bakalan sama kek kakaknya soalna di thailand sana Daulah Raja Bisa Membatalkan semuanya. |
#5
|
||||
|
||||
![]() Quote:
![]() |
#6
|
||||
|
||||
![]()
thailand masih didominasi dinasti Shinawatra
hem hem hem ![]() ![]() salut...Mereka penguasa thailand ya bukan pemimpin ? ![]() uppssss |
#7
|
||||
|
||||
![]() Quote:
![]() |
#8
|
||||
|
||||
![]()
wah.
jadi perdana menteri perempuan pertama nie.. |
#9
|
||||
|
||||
![]()
sabar ndan orang belum dilantik
![]() |
![]() |
|
|