Salah satu kejadian yang tak biasa terjadi pada sebuah penerbangan Hainan Airlines yang tengah terbang untuk menuju Haikou. Pasalnya, salah seorang Pramugari cantik yang diketahui bernama Fan Xuesong langsung membuat netizen menangis melihat beberapa foto yang viral di media sosial, terlihat Fan sang pramugari tengah menyuapi seorang kakek yang diketahui lumpuh.
Pramugari Cantik Suapi Kakek Lumpuh memang sampai berita ini dilansir masih menjadi perbincangan publik. Pramugari bernama Fan Xuesong terlihat suapi kakek berusia 70 tahun bernama Niu yang alami kelumpuhan. Niu sendiri kabarnya akan pergi ke wilayah haikou dari Zhengzhou. Memang semenjak awal, Pramugari cantik sudah membantu kakek tersebut saat naik pesawat, duduk dikursi kabin, sampai paling menyentuh ketika Pramugari suami kakek lumpuh, dan ketika ingin ke toilet.
Sang kakek malang ternyata sangat kesulitan untuk makan karena selalu menundukan kepalanya, terlihat ketika sang pramugari menyuapi kakek tersebut seakan-akan sedang menyuapi orang tuanya sendiri, walaupun nampak gugup akan tetapi sang kakek bahagia pasalnya di jaman sekarang masih ada orang yang sangat baik hati. Kakek bernama Niu ternyata mantan profesor untuk bidang kedokteran.
Kisah haru Pramugari cantik pun terus berlanjut dan mendapatkan banyak pujian dan juga langsung membuat netizen menangis saking terharu dengan apa yang dilakukan oleh Pramugari kepada kakek lumpuh. Banyak sekali komentar dari netizen yang memuji apa yang dilakukan Pramugari cantik tersebut.
Kisah tersebut bermula dari sattus sang kakek di akun media sosial miliknya. Ia menuliskan, “Saya tidak bisa lakukan apapun selain hanya bisa menangis ketika dia membantuku untuk makan, lalu mengusap hidung juga air mataku. Saya hanya bisa ucapkan terima kasih pada Pramugari berhati malaikat ini,”