
12th November 2015
|
Ceriwis Pro
|
|
Join Date: Jun 2015
Posts: 2,524
Rep Power: 14
|
|
Gianfranco zola : Jose mourinho akan lebih kuat dari sekarang

Gianfranco Zola, sang legenda Chelsea mengatakan bahwa Jose Mourinho bakal kembali lebih kuat dan mampu bangkit dari keadaaan buruk yang menimpa klubnya akhir-akhir ini.
Seperti diketahui, Chelsea berada di posisi ke-16 klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan tiga kemenangan, dua hasil imbang dan tujuh kekalahan, termasuk kekalahan dari Stoke City 1-0.
Zola menyebutkan jika kritikan yang didapat Mourinho tidaklah pantas dan mereka sudah melupakan apa yang pernah Mourinho capai selama ini untuk The Blues.
"Ketika mereka melawan Stoke, mereka pantas mendapatkan hasil yang lebih bagus jika mereka bermain dengan kemampuan yang sama. Banyak orang yang mudah melupakan masa lalu. Manajer selalu berada dalam kritikan," kata Zola.
"Mourinho adalah salah satu manajer sukses dalam sejarah, jadi tidak adil jika ia dikritik. Saya yakin Mourinho akan kembali lebih kuat dari sekarang. Sepakbola tidak bisa diprediksi, saya berharap keadaan seperti ini akan menghadirkan pemain dan manajer yang terbaik," ujarnya.
KLIK DISINI
Last edited by reizasiagian; 12th November 2015 at 03:31 PM.
|