Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Lounge

Lounge Berita atau artikel yang unik, aneh, dan menambah wawasan semuanya ada disini dan bisa dishare disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 11th May 2015
banisiregar banisiregar is offline
Banned
 
Join Date: Mar 2015
Posts: 198
Rep Power: 0
banisiregar mempunyai hidup yang Normal
Wink Hernanes Lakukan Salto Tersedih



Inter Milan menang 2-1 atas Lazio di Stadion Olimpico, Minggu (10/5/2015). Hernanes menjadi bintang kemenangan Inter Milan. Dialah yang memborong dua gol kemenangan Inter pada laga tersebut.

Pada saat rayakan gol kemenangannya, Hernanes melakukan selebrasi salto terbalik di hadapan publik Olimpico. Aksinya itu langsung dicemooh oleh suporter Lazio yang memadati Olimpico.

Aksinya dianggap menyakiti suporter yang pernah mengelu-elukan namanya. Sebelum bergabung dengan Inter pada Januari 2014, Hernanes lebih dulu mencicipi sepak bola Italia di Lazio sejak musim panas 2010.

Ketika pertandingan usai, Hernanes menjelaskan soal selebrasinya itu. “Itu adalah salto tersedih yang pernah kulakukan sepanjang karier. Sebab, aku tak mau mengecewakan atau dianggap tidak menghormati suporter Lazio”, kata Hernanes. “Aku melakukan itu untuk Lotito”.

“Lotito terlalu banyak omong. Pernah pada suatu waktu, ketika aku di bangku cadangan, dia mengatakan ingin menjualku. Aku benar-benar tak menghargai sikapnya itu. Namun, aku juga sangat ingin mencetak gol (di kandang Lazio). Jika Lotito masih bersikap yang sama terhadapku, gol ini untuk dia”, lanjut Hernanes. Klik disini


Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 09:21 PM.


no new posts