Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Film & Musik

Film & Musik Diskusi dan review mengenai film televisi atau film bioskop yang terbaru ada disini

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 29th April 2015
Gusnan's Avatar
Gusnan Gusnan is offline
Moderator
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 27,623
Rep Power: 49
Gusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyak
Default Wajah Bengis Johnny Depp Sebagai Pimpinan Mafia di Black Mass

Johnny Deep (Carlos Alvarez/Getty Images)
Johnny Depp dikenal sebagai salah satu dari aktor watak yang di tiap penampilannya jarang menampilkan karakter yang sama.

Lihat perannya sebagai Jack Sparrow yang sedikit aneh tapi manis di Pirates of Carribean, sangat jauh dengan saat dia menjadi Willy Wonka di Charlie and the Chocolate Factory.

Tapi jangan cari kesan lucu dan aneh di film terbaru Depp, Black Mass. Di film ini dia justru tampil dingin dan keji. Dengan tatanan rambut disisir ke belakang, dahi yang sangat lebar dan kulit yang terlihat menua, Depp terlihat pas memerankan ‘god father’ mafia asal Irlandia, James ‘Whitey’ Bulger.

Film ini berkisah seputar Whitey pemimpin gank kriminal di Boston Selatan yang punya saudara senator ternama. Whitey kemudian menjadi informan FBI untuk menjatuhkan saingan bisnisnya, kaum mafia asal Italia.

Saat penangkapan Whitey asli, sang kriminal menjadi satu dari 10 penjahat paling diburu FBI selama 12 tahun. FBI sempat mengiming-imingi uang US $ 2 juta atau sekitar Rp 25 miliar kepada mereka yang bisa memberikan informasi tentang Whitey. Ini adalah hadiah terbesar yang setara dengan penawaran untuk menginformasikan tentan Osama bin Laden saat itu.

Seperti diberitakan IMDB, sebenarnya Depp sempat meninggalkan peran di film yang disutradarai Scott Cooper berdasarkan kisah nyata ini. Alasannya adalah soal ketidakcocokan honor peran. Namun entah mengapa Depp kembali lagi untuk memerankan tokoh utama.

Dengan peran ini berarti Depp sudah empat kali memerankan sosok anggota mafia berdasarkan kisah nyata. Pertama sebagai Donny Brasco di film Donny Brasco (1997), kedua sebagai George Jung di film This is the fourth time Johnny Depp is playing Blow (2001) kemudian sebagai John Dillinger di film Public Enemies (2009).

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 05:27 PM.


no new posts