Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Sports > Sepak Bola

Sepak Bola Tempat berkumpulnya para Bola mania di seluruh tanah air. Fans ataupun pecinta bola bisa berbagi info disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 24th October 2013
isbon isbon is offline
Member
 
Join Date: Oct 2013
Posts: 72
Rep Power: 0
isbon mempunyai hidup yang Normal
Default Phil Jones: Cahaya Itu Mulai Bersinar Di Manchester United

Phil Jones: Cahaya Itu Mulai Bersinar Di Manchester United




Cahaya mulai bersinar di Old Trafford. Manchester United mendapatkan keberuntungan di laga Liga Champions melawan Real Socieadad, hasil 1-0, pada pagi hari tadi (24/10). Hasil menyenangkan bagi Phil Jones dan kawan-kawan.

Bukan semata keberuntungan, namun membangkitkan harapan baru bagi skuat Manchester United. David Moyes kembali memberikan asa bagi pendukung MU.

Keberuntungan Manchester United di fase ketiga Liga Champions Grup A karena sebuah gol bunuh diri pemain Real Sociedad Inigo Martinez pada menit kedua.

Bek MU Phil Jones pun menyambut kemenangan ini sebuah pertanda munculnya harapan baru bagi teman-teman setimnya. Jones ingin bangkit dari keterpurukan MU yang meraih hasil kurang menyenangkan selama dua kali pertandingan Liga Champions.

Pasukan asuhan pelatih David Moyes bahkan sempat diterpa frustrasi karena hanya beroleh hasil imbang ketika melawan Southampton pekan lalu di ajang kompetisi Liga Inggris (Premier League).

Selain itu, dari 10 pertandingan di semua kompetisi, "The Red Devils" hanya mampu mencetak 16 gol, termasuk saat meraih hasil imbang 1-1 lawan Shakhtar Donetsk di laga terakhir Grup A Liga Champions.

"Penting bahwa kami punya semangat untuk meraih kemenangan," kata Jones kepada MUTV.

"Kami ingin memaknai kemenangan ini dengan terus bekerja lebih keras, manakala menjalani laga di liga," kata Jones.

"Kami harus tetap dan terus bekerja lebih keras. Ini awal dari tekad kami untuk bangkit meraih kemenangan di masa depan," kata Jones.

Jones yakin bahwa para pemain United telah menunjukkan kesungguhan ketika bertanding melawan La Real, meski hanya menang satu gol yang nota bene gol bunuh diri Inigo Martinez.

"Kami perlu mempertajam naluri bertempur dalam setiap laga. Kami memperoleh peluang lima atau enam kali, tetapi sayangnya pertahanan lawan demikian kokoh," kata Jones yang kini berusia 21 tahun itu.

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 10:03 AM.


no new posts