Login to Website

Login dengan Facebook

 

Post Reply
Thread Tools
  #1  
Old 1st November 2010
NewsampInfo's Avatar
NewsampInfo
Member
 
Join Date: Feb 2010
Posts: 96
Rep Power: 0
NewsampInfo mempunyai hidup yang Normal
Default Amien: Jangan Menang Pemilu karena Iklan

YOGYAKARTA, KOMPAS.com � Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) PAN Amien Rais meminta para kader tak mengandalkan iklan dalam upaya meraih kemenangan pada pemilihan umum, mulai dari tingkat kepala daerah, legislatif, hingga presiden.


"Kemenangan partai hanya boleh dengan tenaga, tangan, dan pikiran sendiri. Jangan dengan berbentang-bentangan iklan," kata Amien di acara pelantikan pengurus DPW PAN Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (31/10/2010) di Yogyakarta.


"Kader PAN harus bergerak ke bawah, bergaul rapi dengan rakyat yang akan menjadi pemilih. Dengan demikian, mereka tidak hanya dihibur iklan yang menyesatkan," tambah Amien.


Pada kesempatan itu, Amien sempat menjelaskan gencarnya iklan yang dilakukan mantan Ketua Umum PAN Sutrisno Bachir. Memang, menjelang Pemilu 2009, pengusaha asal Pekalongan tersebut gencar beriklan, baik di media massa maupun di media luar ruang.


Amien juga meminta agar setiap perselisihan di tubuh PAN dapat diselesaikan secara kekeluargaan. PAN, pada Pemilu 2014, menargetkan perolehan suara double digit atau minimal 10 persen suara nasional. "Ini tidak mungkin tercapai jika silang sengketa tak dikelola dengan baik," katanya.




sumber: kompas

Sponsored Links
Space available
Post Reply

« Previous Thread | Next Thread »



Switch to Mobile Mode

no new posts