Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Film & Musik

Film & Musik Diskusi dan review mengenai film televisi atau film bioskop yang terbaru ada disini

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 22nd June 2015
Gusnan's Avatar
Gusnan Gusnan is offline
Moderator
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 27,623
Rep Power: 49
Gusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyak
Default Transgender Asal Padang Ini Sukses Di Hollywood

Transgender asal Padang yang berkiprah di New York, Solena Chaniago sempat bikin shock pacar prianya. Sebab, sang kekasih ternyata tak tahu Solena pernah menjadi laki-laki sebelum berhubungan dengannya.


"Dua minggu pertama dia nggak tahu. Akhirnya menghilang selama beberapa minggu karena dia shock," ungkap Solena ditemui di Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (8/10/2014) malam.

Solena sempat mengira pacarnya yang asal Jerman itu benar-benar pergi setelah tahu jati dirinya. Tapi ternyata setelahnya sang pacar kembali kepadanya.

"Ya namanya cinta kan. Love is love. It doesn't matter," ujarnya.

Solena merupakan transgender asal Indonesia yang pernah terlibat dalam dua film Hollywood. Wanita yang kini sudah berusia 36 tahun itu pernah bermain bersama Richard Gere dan Wesley Snipes di 'The Brooklyn Finest'.


Hairstylist yang berkiprah di New York itu juga pernah beradu akting dengan Katie Holmes di film 'The Extra Man'.

Quote:
Nama Solena Chaniago mungkin masih sedikit asing di telinga publik Indonesia. Tapi Solena yang kini telah menjadi 'wanita' punya kisah unik dan menarik.


Solena hidup di New York dan pernah telibat --setidaknya-- dalam dua judul film Hollywood: 'The Brooklyn Finest' dan 'The Extra Man'.

Namun kali ini, Solena akan lebih dulu bertutur soal kisahnya saat masih menjadi laki-laki dahulu. Transgender asal Padang itu diketahui pernah menikah dengan wanita pada 2003 silam dan memiliki anak.

Namun pernikahan itu berjalan tak bahagia karena ia merasa sejatinya adalah seorang wanita. Solena pun depresi.


"Setelah akting bertahun-tahun, saya merasa capek dipaksa nikah, nikah buat demi membahagiakan orang, orang di sini maksudnya keluarga inti ya biar bisa diterima dipaksa nikah pada umur 25 tahun, itu 10 tahun yang lalu, terus nikah cuman 11 bulan, saya punya anak umur 11 tahun sekarang, saya depresi," kisahnya.

Sedari kecil, Solena mengaku memang sudah gemulai. Ia lebih suka mengenakan pakaian perempuan sedari dini.

"Saya sudah berbaju perempuan, nggak ada yang ngajarin memang sudah begini ya. Terus saya tumbuh layaknya seorang anak kecil yang gemulai. Sepupu bermain bola saya main boneka," akunya.

Perjalanan hidup menuntunnya pergi ke Amerika Serikat. Berbekal uang seadanya, Solena berjuang mencari penghidupan di sana hingga akhirnya kini sukses menjalani karier sebagai hairstylist.

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 01:43 PM.


no new posts