
Bella Shofie bersama suaminya, Suryono. (instagram ivan_gunawan)
Jakarta - Setelah sekian lama bungkam terkait kasus pernikahannya dengan laki-laki bernama Suryono, akhirnya Bella Shofie buka suara terkait dirinya yang mau menjadi istri kedua dari pengusaha asal Papua itu.
"Yang pasti aku mau menikah sama Mas Suryono karena cinta. Semua karena cinta, saya cinta sama suami saya, suami saya pun cinta sama saya, meskipun harus terbagi dua sama istri pertamanya. Semua itu takdir Tuhan, jadi kita tidak bisa mengelak semua yang sudah digariskan," ungkap Bella saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Sabtu (30/5).
Diakui Bella, proses perkenalannya yang cepat membuat dirinya percaya sang suami adalah pilihannya yang tepat untuk saat ini. Terlebih keluarga dari istri pertamanya ikut membuat dirinya nyaman menjadi istri kedua suaminya.
"Sejak awal ketemu, aku memang
enggak banyak tanya, kita menjalankan semuanya dan
enggak ada yang ditutup-tutupi. Malah sama keluarga (istri pertama) aku juga dekat. Aku sering berkunjung ke Papua, dan dekat dengan anaknya Mas Suryono. Pokoknya semua baik-baik saja kok," lanjutnya.
Bella pun menyangkal isu yang menyatakan bahwa sang suami memiliki istri lebih dari dua.
"
Enggak benar Mas Sur punya istri lebih dari dua. Istrinya cuma aku dan yang pertama saja. Pokoknya aku sama istri pertamanya
enggak mengizinkan lagi Mas Suryoni untuk menikah lagi. Lagi pula Mas Suryono bilang sudah cukup punya istri kita berdua kok, Jadi aman," tutup Bella.