Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > News > Internasional

Internasional Baca berita dari seluruh mancanegara untuk mengetahui apa yg sedang terjadi di dunia.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 13th March 2013
kikigrim's Avatar
kikigrim kikigrim is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Apr 2012
Posts: 1,612
Rep Power: 16
kikigrim sebentar lagi akan terkenalkikigrim sebentar lagi akan terkenal
Default 'Polisi Kanibal' New York Dihukum Seumur Hidup

'Polisi Kanibal' New York Dihukum Seumur Hidup

New York - Seorang "polisi kanibal" asal New York dipenjara seumur hidup karena terbukti memiliki rencana untuk menculik, memasak dan memakan beberapa wanita. Hal itu ingin dilakukannya karena fantasinya terhadap kanibalisme yang sering dilihat di internet.

Seperti dikutip dari Reuters, Rabu (13/3/2013), juri pengadilan Federal Mahattan pada Selasa (12/3) memutus Gilberto Valle (28 tahun) bersalah atas tuduhan mengakses data base penegak hukum untuk mengumpulkan informasi pribadi tentang target potensial fantasi kanibalismenya, termasuk istrinya sendiri Kathleen Mangan (27 thn).

"Hari ini, juri dengan suara bulat memutuskan bahwa Gilberto Valle bersalah karena memiliki rencana yang rinci dan spesifik untuk menculik wanita dengan tujuan melakukan kejahatan aneh," ujar salah seorang juri bernama Bharara. "Internet adalah sebuah forum untuk pertukaran ide yang bebas, tetapi tidak memberikan kekebalan untuk merencanakan kejahatan dan melaksanakan kejahatan-kejahatan tersebut," imbuhnya.

Atas putusan itu, Hakim Paul Gardephe memuji juri yang terdiri dari enam perempuan dan enam laki-laki ini. Dari bukti-bukti yang dibeberkan, termasuk resep daging manusia dan gambar perempuan yang dipanggang.

Istri Valle, Mangan, adalah adalah saksi mata pertama dalam kasus ini dan bersaksi tentang bagaimana ia menemukan rencana suaminya untuk melakukan penyiksaan terhadap targetnya ketika dia melihat laptop Valle musim gugur lalu. Di sana, Mangan melihat rencana bagaimana kakinya akan diikat dan tenggorokannya akan dikoyak. Setelah melihat rencana tersebut, mantan guru ini berencana untuk membawa serta putri kecilnya untuk melarikan diri ke rumah orang tuanya di Nevada.

Jaksa penuntut mengatakan Valle dijuluki sebagai "polisi kanibal" oleh media karena telah melewati batas dari fantasi ke realitas dalam mengambil tindakan tertentu, yaitu berencana untuk menculik wanita, membunuh dan memakannya. Akan tetapi pengacara Valle, Julia Gatto, membantah dan menyebut kliennya hanya terlibat dalam fantasi online.

Reply With Quote
  #2  
Old 14th March 2013
sisiliaprily sisiliaprily is offline
Member
 
Join Date: Mar 2013
Posts: 83
Rep Power: 0
sisiliaprily mempunyai hidup yang Normal
Default

gile masa rencanaiin .. mw makan istri sendiri..
anehhh


pengen cepat kaya klik sini gan
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 11:14 PM.


no new posts