
17th April 2011
|
 |
Ceriwis Addicted
|
|
Join Date: Sep 2010
Location: -ceriwis-
Posts: 4,958
Rep Power: 50
|
|
Tetap Bugar dalam Perjalanan
Quote:
Thread ini membahas bagaimana agar kita tetap bugar meskipun menempuh perjalanan jauh.
1. Atur perjalanan sebaik-baiknya untuk hindari hal tak terduga. Perencanaan yang buruk dapat berakibat fatal, seperti misalnya, terlambat masuk pesawat atau tidak mendapat penginapan yang layak. Situasi ini menimbulkan stres yang ekstrim dan tentunya menguras energi Anda.
2. Beri waktu jeda bila memungkinkan. Bila anda menyiapkan waktu terlalu mepet, memaksakan diri selama perjalanan, serba terburu-buru, dapat membuat Anda benar-benar merasa lelah. Coba luangkan waktu istirahat selama perjalanan, terutama untuk penerbangan, perjalanan kereta atau bus jarak jauh.
3.Dapatkan tidur yang cukup. Untuk memastikannya, saat memesan hotel untuk istirahat perjalanan, mungkin Anda perlu minta ruang paling tenang, jauh dari tempat parkir, lift, lalu lintas padat, atau tempat berisik lainnya.
4.Usahakan makan makanan sehat. Dalam perjalanan, kita mudah tergoda untuk konsumsi makanan cepat saji. Namun, meskipun dapat memuaskan selera Anda, makanan seperti menu combo drive thru, tidak mampu mempertahankan energi dalam jangka panjang. Pada kasus lain, jika pilihan terbatas, pilihlah salad atau makanan yang lebih ringan daripada burger berminyak dan kentang goreng.
5.Ketika mengemudi jarak jauh, pastikan Anda punya cara untuk tetap sadar. Secangkir kopi atau minuman energi dapat membantu. Selain itu, tisu basah untuk wajah dapat benar-benar berguna untuk hilangkan kantuk.
6.Tetap lakukan olahraga ringan atau peregangan. Bertentangan dengan apa yang mungkin orang pikir, selama tidak dilakukan secara berlebihan, olahraga dapat tingkatkan energi untuk jangka panjang.
7.Merangsang diri secara mental dengan musik, bacaan yang baik, atau bahkan percakapan yang menarik. Tingkat energi kita tergantung pada dua hal yaitu kondisi mental dan keadaan fisik. Jadi, jangan abaikan pentingnya aktivitas otak untuk kondisi tubuh secara keseluruhan.
8. Lakukan semangat positif selama perjalanan. Depresi terkait erat dengan kelelahan. Dengan berpikir positif dan optimis, tingkat energi Anda akan mengikuti. Jika Anda merasa kesepian atau rindu dengan rumah, menelepon dan bercakap-cakap dengan orang yang dicintai bisa menjadi pemacu semangat yang nyata.
|
source
bagaimana ndan, siap berangkat
|