Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Lounge

Lounge Berita atau artikel yang unik, aneh, dan menambah wawasan semuanya ada disini dan bisa dishare disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 9th May 2016
Gusnan's Avatar
Gusnan Gusnan is offline
Moderator
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 27,623
Rep Power: 49
Gusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyak
Default Ditolak Jadi Pramugari Karena Kurang Tinggi, Wanita Ini Buat Maskapai Sendiri



Seorang wanita asal Afrika Selatan pernah melamar jadi pramugari South African Airways, namun ditolak. Alhasil, dia merintis usaha maskapai sendiri. Greget!

Sibongile Sambo, begitu nama wanita tersebut, pernah melamar jadi pramugari South African Airways. Namun, lamarannya ditolak karena tinggi Sibongile kurang memenuhi persyaratan.

Namun Sibongile tak putus asa. Alih-alih melamar sebagai pramugari, dia merintis maskapai sendiri bernama SRS Aviation. Ini adalah salah satu perusahaan maskapai pertama di dunia yang pendirinya adalah seorang wanita. Maskapai ini berdiri pada 2004, tak terpaut jauh dengan Susi Air yang didirikan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

Mengutip CNN, Jumat (5/2/2016), SRS Aviation tidak hanya punya pesawat namun juga helikopter dan jet pribadi untuk disewa wisatawan. Pesawatnya terbang ke berbagai destinasi di dunia termasuk AS dan Jerman.



"Pesawatnya bisa disewa wisatawan seharga USD 1.000 (Rp 13,5 juta), atau bisa juga jadi jet pribadi VIP menuju Amerika Serikat dengan harga USD 200.000 (Rp 2,7 miliar) ," tutur Sibongile.

Tak hanya pendirinya yang seorang wanita, tapi juga beberapa pilot SRS Aviation. Sampai saat ini, perusahaan maskapai tersebut memiliki 3 pilot wanita. Maskapai tersebut juga mendapat sertifikasi Air Operating Certificate oleh South African Civil Aviation Authority.

Perusahaan tersebut bekerjasama dengan MCC Aviation, salah satu pionir perusahaan maskapai di Afrika Selatan. Namun yang dibanggakan Sibongile adalah kemampuan wanita menerobos industri yang sampai saat ini didominasi pria.

"Yang saya banggakan adalah kami bisa menerobos industri yang pekerjanya didominasi pria. Dunia penerbangan sedang berkembang di Afrika, dan kami juga akan maju seiring berkembangnya dunia penerbangan," papar Sibongile.

Reply With Quote
  #2  
Old 10th October 2016
indah75's Avatar
indah75 indah75 is offline
Senior Ceriwiser
 
Join Date: Apr 2016
Location: Klaten
Posts: 5,189
Rep Power: 16
indah75 mempunyai hidup yang Normal
Default

Hebat banget nih cewek. bukannya putus asa atau mengeluhkan ketidakberuntungannya tetapi justru mendirikan maskapai sendiri. menjadi inspirasi kaum muda untuk tetap semangat dalam kekurangan fisik.
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 07:54 PM.


no new posts