Kebiasaan yang kita lakukan saat ini dapat berpengaruh pada masa depan kita.
Memang terlihat sederhana dan sepele tetapi sangat fatal jika terus-menerus dilakukan.

#1 MALAS
Malas adalah kebiasaan yang akan menghambatmu untuk maju.
Oleh sebab itu rubahlah dengan kebiasaan bekerja keras sehingga masa depanmu akan lebih cerah.

#2 MENUNDA PEKERJAAN
Menunda pekerjaan akan membuatmu dinilai tidak punya integritas dan komitmen.
Menunda pekerjaan sama seperti menunda rezeki. Oleh sebab itu langsung saja pekerjaannya dikerjaan dan akan segera menerima rezeki.

#3 REMPONG
Terlalu rempong mengurusi hal kecil membuatmu dianggap sebagai perfeksionis dan kurang mempercayai timnya sendiri.
Hal ini akan mengurangi kepercayaan orang lain kepadamu.

#4 RENDAHKAN STANDAR
Kamu harus tetap pada standarmu, dengan begitu kamu akan menghargai dirimu sendiri.
Rendah hati boleh tetapi jangan rendah diri.

#5 MENYERAH
Pemenang sejati adalah orang yang selalu menghadapi kesulitan yang ada.
Ia akan selalu berjuang terus-menerus.

#6 PERUBAHAN
Dunia selalu berubah oleh karena itu harus berusaha menghadapi perubahan.
Beranikan diri dalam menghadapi perubahan itu.

#7 EGOIS
Menjadi pribadi yang selalu merasa serba bisa dan tidak butuh bantuan orang lain akan membuatmu kurang disukai oleh orang lain.
Jadilah pribadi yang ramah dan suka membantu orang lain.

#8 PILIH TEMAN
Berteman dengan siapa saja itu boleh.
Namun tetap harus memilih teman yang baik sehingga akan mempengaruhi untuk berusaha menjadi lebih baik lagi.

#9 MIMPIMU
Genggamlah mimpimu sendiri. Jangan sampai dikendalikan orang lain.
Karena yang menjalani mimpimu adalah dirimu sendiri. Teruslah berusaha.

#10 JADI ORANG LAIN
Kadang untuk menyenangkan orang lain, kita malah berusaha untuk menjadi orang lain.
Hal ini keliru, seharusnya kita berusaha menjadi diri kita sendiri dan terus jujur.