![]() |
Raihaanun Siap Sambut Kelahiran Anak Kedua Raihaanun kini tengah mengandung anak keduanya. Usia kehamilannya telah mencapai 9 bulan. Itu artinya, sebentar lagi artis cantik ini akan segera melahirkan. Meskipun bukan pengalaman pertama, namun Raihaanun mengaku lebih tegang menyambut kelahiran anak keduanya ini.
�Ini hamil kedua, terakhir melahirkan Januari 2008 dan melahirkan normal. Sekarang sudah lupa nih melahirkan. Tapi kok malah tegang ya, deg-degan aja rasanya,� ungkapnya, saat ditemui di Hard Rock Cafe, EX Plaza, Jakarta, Rabu (23/5/2012) seperti dirilis tabloid bintang. Meskipun demikian, istri dari sutradara Teddy Soeriaatmadja ini memiliki trik khusus untuk mengurangi rasa was-wasnya. Biasanya dia akan menyempatkan diri menelepon sang suami agar bisa mendengarkan suaranya. �Buat ngilangin deg-degan biasanya nelpon suami aja kalau lagi kerja. Dengar suaranya Teddy jadi tenang lagi,� jelasnya. Bintang film �Badai Pasti Berlalu� ini menceritakan bahwa sang suami memang selalu siap sedia untuk menemaninya. Apalagi kehamilan keduanya kali ini diakuinya lebih rewel dari kehamilan pertamanya. �Suami sih tetap siaga ya dan selalu ada buat istrinya. Nah, kehamilan sekarang agak rewel, gerakannya lebih aktif aja. Sekarang lebih begah,� ucap lagi wanita bernama lengkap Siti Hafar Raihaanun Nabila HM itu. Diperkirakan Raihaanun akan melahirkan pada awal bulan Juni 2012 mendatang. Berdasarkan hasil USG, Raihaanun akan melahirkan bayi laki-laki. �Jenis kelaminnya cowok. Anak pertama kan laki-laki, sekarang juga. Sekarang berat badan aku 58 kilogram naiknya sampai 14 kilogram,� pungkasnya. Raihaanun Siap Sambut Kelahiran Anak Kedua </div> |
All times are GMT +7. The time now is 07:53 PM. |